3 minutes
tentang wortel, kopi & telur
Terus terang saja, mungkin gw blom begitu bersemangat buat nulis, mungkin karena beberapa hal:
- Gw baru sembuh dari sakit.
- Banyak pekerjaan yang menyita waktu.
- Masih bingung dan masih mencari2 billing warnet buat OS linux
- Bagaimana menerangkan kepada user warnet bahwa linux lebih mudah dari dulu.
- Kenapa sih gw gagal terus dalam install OpenKiosk?
- Susahnya menyusun kata2 (padahal sebelom gw sakit, gw banyak bahan untuk di tulis)
Gpp!! gw coba ceritain…
Tapi mungkin gak banyak yang akan di ceritakan. Salah satunya adalah komentar dari wandi tentang tulisan dari ochie.
Gw sendiri blom tau ya, ochie dapat menulis sendiri atau dari airputih (http://groups.yahoo.com/group/airputih/). Tepat sama dengan postingan dari alfin_baby (tgl. May 18, 2005 7:09 am) . Ochie bilang ke gw katanya dia dapat dari testimonial LC, gw sendiri blom tau LC (live connector) yang mana, karena google banyak sekali mempunyai kata live connector. Tentu gak akan enak di hati jika itu benar hasil karya tulis dari alfin baby.
Tapi ternyata, gw gak bisa bilang apa2 lagi ketika gw coba2 nyari di google dengan key: Seorang anak mengeluh pada hasilnya lebih dari yang kita duga. terdapat banyak!!
Bahkan salah satunya dari ILUNI GP FTUI (link) tertulis di sana tgl 02-08-2002. jelas jauh banget dengan yang di tulis ochie atau alfin baby. Atau dari http://www.husna.org (google cache, link post: http://www.husna.org/archives/2005/04/25/air-mendidih/, skr sudah gak ada lagi) atau dari milis anak Teknik Kimia ITB 98 tertanggal 9 oktober 2002, dan banyak lagi yang lain. Jadi bukan hanya postingan ochie saja yng sama/mirip dengan airputih, tapi banyak… bahkan sebelum ada airputih tulisan itu sudah ada.
Jujur aja, koq gw jadi penasaran ya (logika)? wajar jika postingan ochie di bilang mirip sama airputih (alfin baby lebih dlu ngeposting) tapi kenapa wandi gak mengatakan hal serupa tentang “koq tulisan alfin mirip ya sama yang ada di milis Teknik Kimia 98 ITB” –yang tadi gw sebut–. Atau bahwa alfin baby adalah arif036 yang menulis di milis tersebut? atau dia adalah yang posting di ILUNI GP? atau Deedat mungkin? atau memang alfin baby adalah benar yang menulis pertama kali tulisan tersebut dan di post ulang di airputih, who know?
Dunia itu aneh!
Maaf, mungkin ochie melakukan kesalahan dalam postingannya (tidak di cantumkan dari mana dia mendapat bahan tulisannya itu).
Exodus masal para pemilik warnet keknya bisa jadi sebuah topik yang hangat di bandung ini, gmn gak? hampir semua (gw yakin semua, kecuali nekat :p) warnet tutup beberapa hari di waktu lalu, dan itu termasuk warnet ini. exodus dari windows ke linux ini banyak di lakukan dan bukan di bandung saja, juga di jakarta, bogor, jawa tengah, yoga, dan daerah lainnya. Issue yang di dapat dari milis Awari.
Sekarang warnet pake linux.
BTW, berawal dari blognya kusaeni, skr gw ubah ukuran dari gravatar nya menjadi 50pixel, karena kalo di liat koq jadi berantakan yah? Jadilah ukurannya di ganti.
Agak rapihan dikit kan?